Polsek Alas Bersama Warga Bantu Padamkan Kebakaran Rumah Di Desa Baru

    Polsek Alas Bersama Warga Bantu Padamkan Kebakaran Rumah Di Desa Baru

    Sumbawa NTB - Personel Polsek Alas Polres Sumbawa bersama Koramil Alas dan Masyarakat berjibaku bahu membahu memadamkan kobaran api yang melalap 3 rumah. Peristiwa musibah kebakaran tersebut terjadi di wilayah Desa Baru Kecamatan Alas pada hari Selasa (23/07/24) malam. 

    Kapolres Sumbawa AKBP Bagus Nyoman Gede Junaedi SH. S.IK, M.AP., saat dikonfirmasi melalui Kapolsek Alas AKP Satrio menerangkan bahwa setelah pihaknya mendapatkan laporan adanya peristiwa kebakaran, anggota Polsek Alas langsung mendatangi lokasi sekaligus menghubungi unit pemadam kebakaran.

    "Berdasarkan keterangan saksi mata dilokasi kejadian bahwa sekitar pukul 21.00 Wita warga sekitar melihat munculnya api dari rumah Bpk. Herman, kemudian membesar dan dengan cepat merembet ke dua rumah yang ada didekatnya" terang Kapolsek.

    Kapolsek mengatakan bahwa kobaran api yang melalap 3 rumah akhirnya dapat di padamkan setelah 1 unit mobil pemadam kebakaran tiba dan langsung memadamkan dibantu petugas serta masyarakat.

    "Dalam kejadian kebakaran tersebut tidak terdapat korban jiwa dan menghanguskan 3 rumah, dimana 1 rumah rusak berat, 2 rumah terdampak yaitu 1 rumah rusak sedang dan 1 rumah rusak ringan." terang Kapolsek.

    Sementara itu, lanjut Kapolsek bahwa dugaan kuat musibah kebakaran ini berasal dari konsleting arus lisktrik, dan di perkiraan kerugian total akibat peristiwa kebakaran tersebut sekitar Rp. 150.000.000.

    “Untuk saat ini, lokasi kejadian sudah kami beri garis polisi, dimana dugaan awal api berasal korsleting arus listrik" pungkasnya. (Adb) 

    ntb
    Syafruddin Adi

    Syafruddin Adi

    Artikel Sebelumnya

    Polsek Jajaran Polres Sumbawa Gelar Strong...

    Artikel Berikutnya

    Kapolres Sumbawa Gelar Silaturahmi Dan Tatap...

    Berita terkait

    Rekomendasi

    Jenderal TNI (Purn) Dudung Abdurachman: SMSI Harus Tetap Solid dan Bergerak Maju
    DWP Bakamla RI Dukung Pemberdayaan UMKM dan Peran Perempuan di Jala Fair 2025
    Dandim 1715/Yahukimo Hadiri Sosialisasi Pemilihan DPRK Kabupaten Yahukimo Bersama Forkopimda
    Laskar Sasak Ajak Warga Mataram Jaga Kamtibmas Jelang Pelantikan Pemimpin Baru
    Bakamla RI dan China Coast Guard Gelar Pertemuan Tingkat Tinggi Perdana di Beijing

    Ikuti Kami